Selasa, Januari 20, 2026
Berita Madrasah

MTsN 7 Sleman Selenggarakan Upacara Peringatan Hari Pramuka ke-63

Kemenag Sleman News (MTsN 7 Sleman) – MTsN 7 Sleman melaksanakan upacara bendera memperingati Hari Pramuka Ke-63. Upacara ini dilaksanakan di lapangan Basket MtsN 7 Sleman yang diikuti oleh seluruh staf, guru, dan peserta didik madrasah, Selasa (14/8/2024). Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam memperingati semangat kepramukaan dan memupuk rasa cinta tanah air di kalangan peserta didik.
Pada tanggal 14 Agustus 1961, secara resmi gerakan Pramuka diperkenalkan ke seluruh rakyat Indonesia. Tidak hanya di Jakarta, namun juga ditempat penting seluruh Indonesia. Di Ibu Kota Jakarta, terdapat apel besar yang diikuti oleh 10.000 anggota Gerakan Pramuka yang dilanjutkan dengan pawai pembangunan dan defile di depan Presiden dan berkeliling Jakarta. Peristiwa perkenalan yang terjadi pada tanggal 14 Agustus 1961 ini kemudian ditetapkan sebagai Hari Pramuka yang setiap tahun diperingati oleh seluruh anggota Gerakan Pramuka se-Indonesia.
Rahmi Hidayat, S.Pd., selaku Wakil Kepala Madrasah Bidang Kesiswaan bertindak sebagai pembina upacara. Dalam sambutannya, beliau membacakan pesan dari Ketua Kwartir Nasional (Kwarnas) Gerakan Pramuka, Konjen Pol. Purn. Drs. Budi Waseso.
Sambutan tersebut menekankan pentingnya semangat dan dedikasi dalam gerakan Pramuka, serta mengajak seluruh anggota untuk terus mengembangkan diri dan berkontribusi positif dalam masyarakat. Beliau juga menekankan perlunya menjaga nilai-nilai luhur Pramuka sebagai pedoman dalam kehidupan sehari-hari.
Upacara Hari Pramuka ke-63 ini bukan hanya menjadi ajang perayaan, tetapi juga sebagai momentum penting dalam membangun kesadaran akan nilai-nilai luhur Pramuka yang sejalan dengan semangat Pancasila dan kecintaan terhadap tanah air. Selamat Hari Pramuka, semoga semangat dan nilai-nilai yang ditanamkan hari ini terus berkembang dalam setiap langkah kita ke depan. (RDT)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

β™Ώ Aksesibilitas