Selasa, Januari 13, 2026
Berita Madrasah

Kepala MTsN 2 Sleman dan Waka Kurikulum Berikan Motivasi pada Peserta ANBK Setiap Pagi

Kemenag Sleman News (MTsN 2 Sleman) — Dalam rangka menyambut pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK), Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 2 Sleman, Dra. Hj. Titik Susilawati, M.Pd. bersama Wakil Kepala Kurikulum, Hj. Hudaya Al Mufida, S.Pd. rutin memberikan motivasi kepada peserta ujian setiap pagi menjelang pelaksanaan ANBK.

Selasa pagi (10/9/24) di depan aula madrasah, keduanya memberikan motivasi singkat sebelum siswa memasuki ruang ujian, yaitu lab komputer. Dalam sesi tersebut, mereka memberikan semangat dan dorongan kepada para siswa untuk menghadapi ujian dengan percaya diri. Mereka juga menyampaikan pentingnya persiapan mental dan sikap positif untuk mencapai hasil terbaik.

“Kami ingin memastikan bahwa setiap siswa merasa siap dan percaya diri sebelum memulai asesmen,” ujar Dra. Hj. Titik Susilawati, M.Pd. “Motivasi pagi ini diharapkan dapat membantu siswa menghadapi ANBK dengan lebih tenang dan fokus.”

Hj. Hudaya Al Mufida, S.P. menambahkan, “Kami percaya bahwa dukungan moral yang konsisten sangat penting untuk mempersiapkan siswa menghadapi ujian. Kami ingin mereka merasa didukung dan siap menghadapi tantangan ini.”

Kegiatan motivasi ini disambut positif oleh siswa, yang merasa lebih siap dan bersemangat untuk menghadapi ANBK. Dengan dukungan yang diberikan, diharapkan para peserta dapat memberikan performa terbaik mereka dalam asemsen selama dua hari itu.(agp)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

♿ Aksesibilitas