Rabu, Januari 14, 2026
Berita Madrasah

MTsN 2 Sleman Lakukan Studi Tiru ke SMPN 3 Turi Terkait Kegiatan P5

Kemenag Sleman News (MTsN 2 Sleman) – MTsN 2 Sleman mengadakan studi tiru ke SMPN 3 Turi pada Rabu (19/9) untuk mempelajari implementasi kegiatan P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila). Kunjungan ini bertujuan untuk mengadopsi praktik terbaik dalam menerapkan proyek yang berfokus pada penguatan nilai-nilai Pancasila di kalangan siswa.

Kepala MTsN 2 Sleman, Dra. Hj. Titik Susilawati, M.Pd., menjelaskan bahwa studi tiru ini merupakan bagian dari upaya peningkatan kualitas pendidikan. β€œKami ingin belajar dari SMPN 3 Turi yang telah berhasil mengintegrasikan nilai Pancasila dalam pembelajaran mereka,” ungkapnya.

Selama kunjungan, tim dari MTsN 2 Sleman mendapatkan kesempatan untuk berdiskusi dengan Wakil Kepala Bidang Kurikulum SMPN 3 Turi, Oki Adhityawardana, S.Pd.Gr. dan melihat langsung pelaksanaan kegiatan P5, yang melibatkan kolaborasi antar siswa dalam berbagai proyek berbasis teknologi dan lingkungan. SMPN 3 Turi juga membagikan metode evaluasi atau LKPD yang digunakan untuk menilai dampak kegiatan ini terhadap perkembangan karakter siswa.

Widayati, S.Pd.,M.Pd.,M.Psi. Kepala SMPN 3 Turi, menyambut baik kunjungan tersebut. β€œKami sangat senang dapat berbagi pengalaman. Harapan kami, kolaborasi ini dapat memperkuat pendidikan karakter di kedua sekolah,” katanya.

Dengan adanya studi tiru ini, MTsN 2 Sleman diharapkan dapat mengembangkan kegiatan P5 yang lebih efektif, serta mendorong siswa untuk lebih memahami dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. (agp)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

β™Ώ Aksesibilitas