Minggu, Januari 11, 2026
Berita Madrasah

Guru Fikih MTsN 9 Sleman Bimbing Mahasiswa PPL

Kemenag Sleman News (MTsN 9 Sleman) – Guru Madrasah Tsanawiyah Negeri 9 Sleman melakukan bimbingan kepada mahasiswa Praktik Pengalaman Lingkungan (PPL) Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta. Mahasiswa yang melakukan bimbingan yakni Ahmad Wildan Syidad, yang merupakan mahasiswa UII dengan jurusan Pendidikan Agama Islam. Ahmad Wildan Syidad merupakan mahasiswa semester 7 dan guru pembimbingnya yakni Irmayanti yang mengajar mapel fikih semua jenjang di MTsN 9 Sleman.

Dalam rangka melaksanakan tugas sebagai guru pembimbing kegiatan PPL UII, Irmayanti memberikan bimbingan kepada mahasiswa PPL di ruang UKS putri pada hari Rabu (09/10/2024). Kebetulan ruang kerja Irmayanti berada di UKS putri dikarenakan ia juga  bertugas sebagai pengurus UKS. Ahmad Wildan Syidad melaksanakan PPL di MTsN 9 Sleman dengan melaksanakan praktik mengajar di kelas VIIA- VIID dan VIIIA- VIIID. Kebetulan Ahmad Wildan Syidad baru melakukan bimbingan kepada Irmayanti satu kali, setelah minggu kemarin melaksanakan praktik mengajar di kelas VIIA.

Irmayanti mengungkapkan bahwa “Sebagai guru pembimbing sudah menjadi kewajiban bagi kami untuk memberikan bimbingan pada mahasiswa PPL baik dalam penyusunan perangkat pembelajaran maupun memberikan arahan dan masukan ketika pelaksanaan belajar mengajar di kelas.” Melalui proses bimbingan dan arahan kepada mahasiswa PPL diharapkan dapat membantu mereka sebagai calon guru agar memiliki pengetahuan, keterampilan, nilai serta sikap yang diperlukan sebagai keterampilan dasar untuk menjadi seorang guru yang professional.” (YL)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

♿ Aksesibilitas