Senin, Januari 5, 2026
Berita Madrasah

Lima Siswa MTsN 2 Sleman Kunjungi Expo Kemandirian Pondok Pesantren Hari Santri 2024

Kemenag Sleman News (MTsN 2 Sleman) — Pada Kamis (17/10) lalu, lima siswa MTsN 2 Sleman melakukan kunjungan ke Expo Kemandirian Pondok Pesantren Hari Santri 2024 yang diadakan di Halaman Poliklinik UIN Sunan Kalijaga, Yogyakarta. Kegiatan ini merupakan bagian dari peringatan Hari Santri, yang bertujuan untuk memamerkan berbagai produk kreatif dan inovasi dari pondok pesantren di wilayah Yogyakarta dan sekitarnya.

Dalam kunjungan tersebut, siswa MTsN 2 Sleman berkesempatan melihat berbagai produk unggulan hasil karya santri, mulai dari produk kerajinan tangan, pakaian, hingga kuliner. Expo ini memberikan gambaran nyata tentang kemandirian pesantren dalam mengelola usaha dan pemberdayaan santri melalui kreativitas dan kewirausahaan.

“Expo ini sangat menarik karena kami bisa melihat bagaimana santri di pesantren juga memiliki keterampilan yang luar biasa. Kami juga jadi tahu bahwa pesantren tidak hanya belajar agama, tetapi juga banyak kegiatan kreatif lainnya,” ujar salah satu siswa yang ikut dalam kunjungan.

Selain melihat pameran, para siswa juga terlibat dalam diskusi dengan beberapa peserta expo mengenai proses produksi dan pemasaran produk mereka. Hal ini menjadi inspirasi bagi siswa MTsN 2 Sleman untuk lebih mendalami keterampilan wirausaha yang nantinya bisa mereka terapkan.

Kunjungan ini diharapkan dapat menumbuhkan semangat kemandirian dan kewirausahaan di kalangan siswa MTsN 2 Sleman, serta memberikan wawasan baru tentang pentingnya kreativitas dalam dunia pendidikan dan pesantren. (agp)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

β™Ώ Aksesibilitas