Rabu, Januari 21, 2026
Berita Madrasah

Semarak Ramadhan, Guru MTsN 8 Sleman Ikuti Tarawih Keliling (Tarling) Kapanewon Prambanan

Kemenag Sleman News (MTsN 8 Sleman) – Dra. Hj. Hartini, salah satu guru MTsN 8 Sleman, turut serta dalam kegiatan Tarawih Keliling (Tarling) yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kapanewon Prambanan. Kegiatan ini merupakan hasil kerja sama antara Pemerintah Kapanewon Prambanan dengan Pemerintah Desa, Polsek, Koramil, Puskesmas, RSUD, serta sekolah-sekolah yang berada di wilayah Prambanan.

Pada Rabu, 12 Maret 2025, Tarling memasuki hari ketiga dan bertempat di Masjid Al Hikmah Patran. Acara ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk Plt. Panewu Prambanan, Bapak Tri Akhmeryadi, S.P., M.Si. Dalam kesempatan tersebut, beliau menyerahkan infak Ramadan kepada Takmir Masjid Al Hikmah sebagai bentuk dukungan untuk pembangunan masjid.

Selain itu, acara ini juga diisi dengan tausiyah yang disampaikan oleh pengasuh Pondok Pesantren MBS, Ustaz Muh. Nur. Dalam ceramahnya, beliau mengingatkan pentingnya mensyukuri nikmat yang diberikan oleh Allah SWT serta bagaimana sikap syukur dapat membawa keberkahan dalam kehidupan sehari-hari.

Infak Ramadan yang disalurkan dalam kegiatan ini berasal dari setoran berbagai sekolah, termasuk MTsN 8 Sleman, serta desa di wilayah Prambanan. Kegiatan Tarling tidak hanya mempererat ukhuwah Islamiyah di tengah masyarakat, tetapi juga menjadi ajang berbagi berkah serta meningkatkan kepedulian terhadap pembangunan sarana ibadah.

Dra. Hj. Hartini menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat dalam mempererat silaturahmi dan meningkatkan kepedulian sosial. “Saya merasa bersyukur dapat mengikuti Tarling ini. Selain menambah keimanan, kegiatan ini juga menjadi ajang berbagi dan memperkuat kebersamaan di tengah masyarakat,” ungkapnya.

Diharapkan dengan adanya kegiatan seperti ini, kebersamaan antarwarga semakin erat dan semangat berbagi semakin meningkat, terutama dalam mendukung pembangunan tempat ibadah dan kesejahteraan masyarakat sekitar. (idw)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

β™Ώ Aksesibilitas