Karnaval Gaya Hidup Sehat Meriahkan HAB MTsN 8 Sleman ke-47

Kemenag Sleman News (MTsN 8 Sleman) – Suasana semarak dan penuh semangat menyelimuti MTsN 8 Sleman pada Kamis (17/04/2025) dalam Karnaval Gaya Hidup Sehat yang digelar sebagai bagian dari rangkaian peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) MTsN 8 Sleman ke-47. Kegiatan ini juga merupakan implementasi Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dengan tema Gaya Hidup Berkelanjutan.
Acara dibuka secara resmi oleh Pengawas Pembina MTsN 8 Sleman, Drs. Mujiyono, M.Pd.I, yang dengan penuh semangat mengibarkan bendera MTsN 8 Sleman (Madyadesta) sebagai tanda dimulainya karnaval.
Seluruh siswa, guru, dan karyawan turut berpartisipasi aktif dalam kegiatan yang diawali dengan jalan sehat bersama, dilanjutkan dengan pawai keliling lingkungan sekitar madrasah. Para siswa tampil penuh kreativitas membawa banner dan poster kampanye hidup sehat, memainkan alat musik drum band, serta menyuarakan yel-yel semangat yang menggelorakan suasana.
Kegiatan ini tak hanya bertujuan untuk memeriahkan HAB, tetapi juga menjadi sarana edukatif untuk membentuk kesadaran gaya hidup sehat dan kepedulian terhadap lingkungan. Usai pawai, acara dilanjutkan dengan pengundian doorprize yang disambut antusias oleh seluruh peserta.
Kepala MTsN 8 Sleman, Agus Sholeh, S.Ag., menyampaikan rasa bangganya atas antusiasme seluruh warga madrasah. “Karnaval ini menjadi ruang edukatif yang menyenangkan, di mana siswa belajar praktik hidup sehat sekaligus menanamkan nilai-nilai karakter. Ini sejalan dengan semangat madrasah dalam mencetak generasi unggul dan berdaya saing,” tuturnya.
Ketua Panitia HAB ke-47, Hj. Rini Sri Hastuti, S.Pd., menambahkan bahwa kegiatan ini adalah wujud kolaborasi semua pihak. “Kegiatan ini terselenggara atas dukungan dan kebersamaan seluruh elemen madrasah. Semangat seperti ini yang terus kami jaga dalam setiap momentum penting MTsN 8 Sleman,” ungkapnya.
Senada dengan itu, Koordinator Acara, Evi Septyandari, S.Pd., menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk pembelajaran kontekstual. “Lewat karnaval ini, siswa bisa belajar sambil bergerak, berkreasi, dan menyampaikan pesan positif kepada masyarakat. Harapannya, semangat gaya hidup sehat ini bisa dibawa ke kehidupan sehari-hari,” jelasnya.
Dengan penuh semangat kebersamaan dan kepedulian lingkungan, Karnaval Gaya Hidup Sehat ini menjadi salah satu bentuk nyata komitmen MTsN 8 Sleman dalam mewujudkan madrasah yang sehat, berkarakter, dan berkelanjutan. (idw)
