Kamis, Oktober 16, 2025
Berita Madrasah

Hari Kedua Matsama MIN 1 Sleman: Apel Bersama Polsek Mlati dan Sosialisasi Anti-Bullying

Kemenag Sleman News– (MIN 1 Sleman) Kegiatan Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (Matsama) hari kedua di MIN 1 Sleman berlangsung penuh semangat dan edukatif. Kegiatan dimulai dengan apel pagi yang dipimpin oleh pembina tamu dari Polsek Mlati, IPDA Prayitno. pada Selasa (15/07/2025)

Dalam amanatnya, IPDA Prayitno menyampaikan pesan penting kepada seluruh siswa, terutama peserta didik baru, agar mampu menyesuaikan diri dengan lingkungan madrasah. Beliau juga menekankan peran kakak kelas dalam memberikan contoh dan membimbing adik-adik kelas dengan sikap saling mengayomi.

“Seluruh siswa hendaknya saling menjaga, saling mengasah, mengasihi, dan mengasuh satu sama lain. Tidak boleh ada kekerasan, perundungan, maupun perlakuan tidak menyenangkan di lingkungan madrasah,” pesan IPDA Prayitno dengan tegas namun penuh kehangatan.

Setelah apel, kegiatan dilanjutkan dengan penampilan seni dari siswa MIN 1 Sleman. Penampilan pencak silat oleh Anindita dari kelas VA dan Angel dari kelas VIB memukau para peserta dan tamu yang hadir. Selanjutnya, para siswa juga disuguhkan penampilan tari Saman yang dibawakan oleh siswa kelas V dan VI dengan penuh kekompakan dan semangat.

Sebagai rangkaian akhir dari kegiatan hari kedua, dilakukan sesi sosialisasi mengenai pencegahan perundungan (anti-bullying). Sesi ini bertujuan menanamkan nilai-nilai saling menghargai, menerima perbedaan, dan menjalin pertemanan yang sehat di lingkungan madrasah.

Dengan kegiatan yang beragam ini, Matsama hari kedua di MIN 1 Sleman tidak hanya memperkenalkan lingkungan madrasah kepada siswa baru, tetapi juga menanamkan nilai-nilai karakter positif dan budaya madrasah yang ramah serta aman bagi semua.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

♿ Aksesibilitas