Sabtu, Januari 24, 2026
Berita KemenagHeadline

Ngopi Susu: Songsong Agen Perubahan Kemenag Sleman menuju WBK

Kemenag Sleman News – Semangat perubahan mewarnai kegiatan Ngobrol Penuh Inspirasi Selalu Ada Solusi (Ngopi Susu) yang digelar di Aula Lantai 3 Kankemenag Sleman, Jumat (31/10/2025).

Dengan tajuk “Spirit Agen Perubahan Menyambut Agen Perubahan 2026–2027”, kegiatan ini menjadi ruang inspiratif bagi seluruh ASN Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman untuk memperkuat komitmen bersama dalam mewujudkan budaya kerja yang berintegritas dan melayani.

Dalam kegiatan yang dikemas hangat dan interaktif oleh host Aji dan Yoni ini, H. Ahmad Fauzi tampil sebagai inspirator. Ia menekankan pentingnya peran Agen Perubahan sebagai motor penggerak semangat reformasi birokrasi.

Mari sukseskan pemilihan Agen Perubahan dengan memilih insan terbaik agar langkah menuju WBK dan WBBM semakin cepat terwujud,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Tim Agen Perubahan sebelumnya, H. Tulus Dumadi, turut menguatkan optimisme peserta. “Dukungan pimpinan yang kuat dan potensi SDM Kemenag Sleman yang terus tumbuh menjadi modal utama bagi kita untuk mewujudkan predikat WBK dan WBBM. Dengan semangat bersama, perubahan bukan hanya mungkin, tapi pasti bisa kita capai,” ujar H. Tulus Dumadi, Ketua Tim Agen Perubahan sebelumnya.

Kegiatan yang berlangsung penuh semangat ini diakhiri dengan yel-yel ceria “Ngopi Susu” yang menggugah antusiasme peserta. Melalui forum ini, Kemenag Sleman meneguhkan langkah kolektif untuk memperkuat partisipasi aktif ASN sebagai agen perubahan, sejalan dengan nilai-nilai Asta Protas Kemenag RI: integritas, profesionalitas, tanggung jawab, dan pelayanan prima bagi umat. (tnf/isa)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

♿ Aksesibilitas