185 Murid Kelas 9 Ikuti PP TKA-TKAD Tahap 2 Hari Pertama di MTsN 1 Sleman
MTsN 1 Sleman melaksanakan PP TKA–TKAD Tahap 2 pada hari pertama, Senin (12/1/2026). Kegiatan ini diikuti oleh seluruh murid kelas 9 dan berlangsung di Laboratorium Komputer MTsN 1 Sleman.
Sebanyak 185 murid tercatat mengikuti PP TKA–TKAD Tahap 2 ini. Pada hari pertama, mata pelajaran yang diujikan adalah Bahasa Indonesia. Pelaksanaan dibagi menjadi dua sesi untuk memastikan kegiatan berjalan lancar dan kondusif.
Sesi pertama dimulai pukul 07.30 WIB, kemudian dilanjutkan sesi kedua hingga seluruh peserta menyelesaikan penilaian pada pukul 11.30 WIB. Setiap sesi diawasi oleh pengawas sesuai ketentuan, sementara panitia teknis memastikan sistem komputer dan jaringan berfungsi dengan baik.
Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum, Wawan Sutrisno, S.Ag, menyampaikan harapannya agar murid dapat mengikuti penilaian dengan sungguh-sungguh. Ia berharap melalui PP TKA–TKAD Tahap 2 ini, murid mampu menunjukkan kemampuan akademik secara jujur, mandiri, dan bertanggung jawab sebagai bagian dari proses evaluasi pembelajaran di akhir jenjang madrasah.
Menurutnya, PP TKA–TKAD merupakan sarana untuk menilai hasil belajar sekaligus melatih kedisiplinan, kesiapan mental, serta kemampuan murid dalam menghadapi evaluasi berbasis komputer. Oleh karena itu, pihak madrasah terus berupaya menciptakan suasana yang nyaman dan tertib selama pelaksanaan.
PP TKA–TKAD Tahap 2 di MTsN 1 Sleman dijadwalkan berlangsung selama empat hari, mulai Senin hingga Kamis, 12–15 Januari 2026. Madrasah berharap seluruh rangkaian kegiatan dapat berjalan lancar sampai hari terakhir dan memberikan hasil yang optimal bagi murid kelas 9.
