MAN 1 Sleman Gelar Pelatihan Patroli Keamanan Sekolah (PKS) Tahun 2026
Kemenag Sleman News (MAN 1 Sleman) – MAN 1 Sleman menyelenggarakan Pelatihan Patroli Keamanan Sekolah (PKS) Tahun 2026 yang dilaksanakan selama tiga hari, yakni pada Selasa, Kamis, dan Jumat tanggal 20, 22, dan 23 Januari 2026. Kegiatan ini merupakan hasil kerja sama antara MAN 1 Sleman dengan Polresta Sleman, khususnya Satuan Lalu Lintas (Satlantas).

Pelatihan PKS ini bertujuan untuk membekali peserta didik dengan pengetahuan, keterampilan, serta sikap disiplin dalam mendukung terciptanya keamanan, ketertiban, dan keselamatan di lingkungan madrasah. Selama kegiatan berlangsung, para peserta tidak hanya menerima materi secara teoritis, tetapi juga mendapatkan pelatihan praktik secara langsung.
Kepala MAN 1 Sleman, Anis Syafaat, S.Ag., M.Pd.I, menyampaikan bahwa pelatihan PKS menjadi bagian penting dalam pendidikan karakter peserta didik. βMelalui kegiatan PKS ini, kami ingin menanamkan nilai kedisiplinan, tanggung jawab, serta kepedulian terhadap keselamatan bersama. Anak-anak tidak hanya belajar aturan lalu lintas, tetapi juga dilatih untuk memiliki sikap siap siaga dan berani bertindak positif di lingkungan sekolah,β ungkapnya.
Materi yang diberikan meliputi pengenalan tugas dan peran PKS, pemahaman dasar lalu lintas, serta pembinaan kedisiplinan. Selain itu, peserta juga dilatih keterampilan baris-berbaris sebagai bagian dari pembentukan sikap tanggung jawab, kerja sama, dan kepemimpinan.
Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan anggota PKS MAN 1 Sleman mampu berperan aktif sebagai pelopor ketertiban dan keamanan di lingkungan madrasah, sekaligus menjadi teladan bagi peserta didik lainnya. Kegiatan ini juga menjadi wujud sinergi antara madrasah dan kepolisian dalam mendukung penguatan karakter generasi muda. (hns)
