Minggu, Oktober 12, 2025
Berita Madrasah

Semangat Nasionalis Saat HAN, Siswa MIN 2 Sleman Nyanyikan Lagu Indonesia Raya

Kemenag Sleman News (MIN 2 Sleman) – Siswa MIN 2 Sleman menyanyikan lagu Indonesia Raya dalam rangka Hari Anak Nasional. Kegiatan ini dilaksanakan di lapangan madrasah pada Rabu (23/07/2025).

Siswa MIN 2 Sleman menyanyikan lagu Indonesia Raya dengan semangat nasionalisme yang membara. Mereka sangat bersemangat memeriahkan momen Hari Anak Nasional. Suara mereka menggelegar berirama mengikuti gerakan dirigen yang memimpinnya.

“Alhamdulillah, kegiatan menyanyikan lagu Indonesia Raya berlangsung lancar dan semangat, semoga semakin menambah jiwa nasionalisme anak,” ujar Susetya, kepala MIN 2 Sleman.(ftr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

â™ŋ Aksesibilitas