Minggu, Oktober 12, 2025
Berita Madrasah

Ketua Dharma Wanita MTsN 8 Sleman Hadiri Pisah Sambut Ketua DWP Kemenag Sleman

Sleman (MTsN 8 Sleman) – Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) MTsN 8 Sleman, Karti Agus Sholeh, menghadiri pertemuan rutin Dharma Wanita Persatuan Kementerian Agama Kabupaten Sleman yang digelar pada Kamis (21/08/2025) di Aula Lantai 3 Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman, Jln. Dr. Radjimin, Tridadi, Sleman. Pertemuan ini berlangsung khidmat sekaligus hangat karena diwarnai dengan agenda pisah sambut Ketua DWP Kemenag Sleman.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua DWP Kemenag Sleman beserta jajaran pengurus, Ketua DWP madrasah negeri (MAN, MTsN, MIN), Ketua DWP KUA Kapanewon se-Kabupaten Sleman, serta anggota DWP Kemenag Sleman. Selain sebagai ajang silaturahmi, kegiatan rutin ini juga menjadi momentum penting untuk memperkuat koordinasi dan kolaborasi antaranggota DWP.

Sri Wulandari Sidik Pramono, S.E., M.M., selaku ketua lama, menyampaikan rasa terima kasihnya atas kebersamaan yang terjalin selama masa kepemimpinannya. Ia menegaskan bahwa kesuksesan program DWP merupakan hasil kerja sama yang erat antara seluruh pengurus dan anggota.

Sementara itu, Hj. Ultafiah Nadhif, S.E., yang resmi menggantikan posisi ketua, dalam sambutannya mengajak seluruh pengurus dan anggota untuk menjaga kekompakan serta meningkatkan peran DWP sebagai organisasi yang mendukung tugas Kementerian Agama, baik dalam bidang sosial, pendidikan, maupun pemberdayaan perempuan.

Ketua DWP MTsN 8 Sleman, Karti Agus Sholeh, yang hadir dalam acara ini menyampaikan apresiasi atas kepemimpinan ketua lama serta dukungan penuh terhadap ketua baru.

“Kami sangat berterima kasih kepada Ibu Sri Wulandari atas dedikasi dan pengabdiannya selama ini. Semoga Ibu Ultafiah dapat membawa semangat baru dan terus menguatkan kiprah DWP Kemenag Sleman sebagai organisasi yang solid dan bermanfaat bagi masyarakat,” ungkap Karti.

Lebih lanjut, Karti juga menambahkan bahwa kegiatan pisah sambut ini bukan sekadar seremonial, tetapi juga momen untuk mempererat persaudaraan di antara sesama anggota DWP. Menurutnya, sinergi dan kekompakan akan menjadi kunci utama bagi keberhasilan program-program yang akan datang.

Dharma Wanita Persatuan (DWP) adalah organisasi yang beranggotakan para istri Aparatur Sipil Negara (ASN) dan pegawai perempuan ASN. DWP memiliki tiga bidang utama, yaitu bidang pendidikan, bidang ekonomi, dan bidang sosial budaya. Melalui program-programnya, DWP berperan mendukung peningkatan kualitas sumber daya manusia, pemberdayaan ekonomi keluarga, serta pelestarian budaya dan kegiatan sosial kemasyarakatan. Dengan demikian, keberadaan DWP tidak hanya sebatas wadah silaturahmi, tetapi juga memiliki kontribusi nyata dalam mendukung pembangunan bangsa, terutama dalam lingkup Kementerian Agama.

Dengan suasana penuh keakraban, acara pisah sambut ditutup dengan doa bersama serta ramah tamah yang semakin mempererat jalinan silaturahmi. Melalui kegiatan ini, diharapkan ke depan DWP Kemenag Sleman semakin solid, kompak, dan mampu berkontribusi lebih luas dalam mendukung visi misi Kementerian Agama, sekaligus memberikan manfaat nyata bagi keluarga besar Kemenag dan masyarakat Sleman. (idw)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

♿ Aksesibilitas