Tim Riset MAN 3 Sleman Raih Penghargaan Poster Penelitian Terbaik Bidang Geografi di PUtechnovation 2025

Kemenag Sleman News (MAN 3 Sleman) — Dua siswa MAN 3 Sleman, yakni Charissa Silviani (XI D) dan Ahmad Husein Ali (XI E), turut ambil bagian dalam ajang PUtechnovation – Lomba Peneliti Belia PUtech 2025 yang diselenggarakan oleh Politeknik Pekerjaan Umum tingkat nasional pada 3–4 September 2025 lalu.
Kegiatan tahunan ini mempertemukan para pelajar tingkat SMA/MA dari berbagai daerah untuk berkompetisi di bidang penelitian. Charissa dan Ahmad unggul dalam kategori poster penelitian terbaik bidang Geografi dengan karya yang menonjolkan orisinalitas ide serta visualisasi data yang menarik.
Setelah melalui rangkaian proses mulai dari administrasi, seleksi tahap satu, hingga final dan expo yang dilaksanakan di Semarang. Pengumuman sertifikat hasil lomba keseluruhan baru disampaikan pada Sabtu (20/9/2025) oleh panitia. Partisipasi Charissa dan Ahmad menjadi bukti nyata semangat generasi muda MAN 3 Sleman dalam mengembangkan riset dan inovasi sejak dini.

Charissa mengatakan kompetisi ini bukan sekedar perlombaan tetapi juga sebagai sarana pembelajaran. “PUtechnovation juga menjadi sarana pembelajaran. Kami mendapat pengalaman berdiskusi dengan juri, menampilkan penelitian secara ilmiah, serta bertukar gagasan dengan pelajar dari sekolah lain,” ucapnya.
Keterlibatan Charissa dan Ahmad menjadi kebanggaan bagi madrasah sekaligus inspirasi bagi siswa lain untuk terus mengasah kemampuan berpikir kritis, berinovasi, dan berkontribusi dalam bidang penelitian. (nis)